Pembelian Online

Untuk pembelian secara online, silahkan klik tautan ini ya...

Selasa, 16 Oktober 2012

Kaos Solo, sebuah brand yang lekat


Kaos Solo. Seiring dengan semakin menjamurnya kaos Solo, tentu semakin membuat semarak kota Solo. Berbagai pilihan desain semakin beragam, para pengunjung wisata kota Solo semakin asyik memilih kaos Solo. Nah, dengan kondisi tersebut, tentu membuat kami lebih semangat untuk terus berbenah dan semakin kreatif. Bukannya kami menganggap sebagai rival, namun malah menjadi teman untuk berlari dan membangun iklim pariwisata lebih baik.

Namun, ada sisi yang tidak dimiliki oleh kaos solo lainya, yakni keunikan tema dan desain yang kami angkat. Kami mencoba mencari sudut pandang yang lain, dengan desain yang belum pernah ada sebelumnya, juga dengan cara menuangkan dalam bentuk kartun dan parodi kata. Sebuah penggambungan unsur agar melahirkan cita rasa kaos rasa solo.

Kami juga terus berupaya memciptakan brand yang kuat, dengan adanya peliputan media, brand kami semakin dikenal di masyarakat. Tentu ini hal yang sangat menggemberikan. Semoga kami terus bertahan dan terus berinovasi…

Jumat, 21 September 2012

New seasson! Dapatkan di stand SAOS "Kaos Rasa Solo" @ SIPA (solo international perfoming art). Di Pamedan Istana Mangkunegara. 28-30 Sept 2012

Kamis, 23 Agustus 2012

Setelah selama lebaran buka lapak di Ngarsopuro 
SAOS "Kaos Rasa Solo" hari ini mulai buka lagi
24 Agustus 2012

SOLO CORNER (Depan RS Ortopedi)
Jam 09.00-16.30 WIB
Keluarga Besar SAOS "Kaos Rasa Solo"
Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1433 H
Taqobbalallahu Minna wa minkum Shiyamana wa Shiyamakum
Kulu amin wa antum bi khoir
Mohon maaf lahir dan batin.

Selasa, 05 Juni 2012

SIEM 2012



SIEM (Solo International Etnic Music) 2012
Taman Balaikambang-Solo

 4 JULI 2012
 OPENING KOLABORASI 
 PSM VOCA ERUDITA - SOLO
 MARCHING BAND SEMEN GRESIK
 GOLDEN WATER – BAMBOO MUSIC
 BALAWAN - BALI

 5 JULI 2012
 DR. AVIJIT GHOSH – INDIA
 ESAMBLE ILA GALIGO – MAKASSAR
 RHYTHM DE PASION – SINGAPURA

 
6 JULI 2012
 RHYTHM DE PASION – SINGAPURA
 KIDUNG URBAN (SABAR) – SURABAYA
 DR. AVIJIT GHOSH – INDIA
 MEADOWS WORLD JAMAL MOHAMED – USA ( PERKUSI STINGS)

 7 JULI 2012
 MEADOWS WORLD JAMAL MOHAMED – USA
 KARAWITAN 212 (SUTARJO) – BANDUNG 
 BAHANA ETNIK (FERRY HERDIYANTO) – PADANG PANJANG
 AYU LAKSMI DAN SVARA SEMESTA (BALI)

 8 JULI 2012
 DEDEK GAMELAN ORCHESTRA (DEDEK WAHYUDI) – SOLO
 SA’ UNINE STRING ORCHESTRA - JOGJAKARTA

Selasa, 24 April 2012

Peluang Usaha, Membranding Kota Lewat Kaos

Peluang Usaha. Anda ingin punya usaha? Sekaligus punya keinginan untuk membranding kota tercinta anda, agar bisa terkenal seperti kota-kota yang lain. Jika Jogja punya Dagadu, Bali punya Joger, Solo punya SAOS. Lantas, kota anda punya apa? Nah, kalau di kota anda belum ada kaos lolal/kaos budaya, maka sebuah kesempatan emas untuk anda ambil, anda bakal menjadi pioner dan satu-satunya pemain kaos lokal di kota anda.

Bagaimana jika sudah ada? Jangan kawatir, ini juga sebuah keuntungan, karena orang sudah tahu bahwa di kota anda sudah ada kaos lokal, tinggal kita melanjutkan untuk mempopulerkan brand kita. Tertarik?


Nah, SAOS “Kaos Rasa Solo” membuka peluang untuk kerjasama membuka atau membuat kaos lokal untuk usaha anda. Bagaimana bentuk kerjasamanya?
Pertama, SAOS akan membantu untuk membuatkan design sesuai dengan karakter budaya kota anda (ada proses diskusi bersama)
Kedua, SAOS menyiapkan pengadaan bahan baku kaos, menjahikan, hingga berwujud kaos siap jual (sudah dikemas).
Ketiga, jika anda ingin dibantu dalam hal promosi, melalui blog, fb dan design media promosi dalam bentuk leaflat, flyer ataupun leaflat, SAOS juga siap membantu merancangnya.

Jadi, Semua tentang A-Z kami yang menyiapkannya. Anda tinggal menjualnya saja dengan merek milik anda. Mudah bukan?

Hubungi kami di:
0852 9355 9082
Atau lihat profil kami di:
www.saos-solo.blogspot.com

Rabu, 18 April 2012

Kaos Solo, sebuah souvenir dahsyat

Kaos Solo. Jika anda berkunjung ke kota Solo, maka anda akan mencari sebuah souvenir yang tepat bagi kerabat dan keluarga anda. Ada berbagai macam souvenir yang terdapat di kota Solo. Namun, anda harus memilih souvenir yang bisa bercerita tentang Solo. 
Nah, souvenir tersebut adalah kaos Solo, namun banyak orang yang hanya menyebut kaos Solo, tanpa mengenal brand. SAOS “Kaos Rsa Solo” adalah brand kaos Solo yang sudah mendapatkan perhatian dari media masa, SAOS juga kental mengemas dan bercerita tentang Solo, mulai dari budaya, kehidupan, sejarah dan bangun yang ada di kota Solo. Tetapi, yang membuat unik SAOS adalah bercerita dengan sudut pandang yang berbeda…jika anda berkunjung ke Solo, jangan lupa oleh-oleh dahsyat yang bertutur tentang Solo, yakni SAOS “Kaos Rasa Solo”….

Selasa, 10 April 2012

Vote Solo!





1. Buka http://cities.n7w.com/cities/en. Klik South East Asia and Oceania.
2. Klik/select "Surakarta", kemudian silakan klik 6 kota lain, bebas .. saran dari admin, pilihlah 6 kota yang peringkat bawah, agar tidak menyulitkan Solo naik ke peringkat atas.
3. Isi form "captcha" di sebelah kanan sesuai yang tertera di gambar atasnya, masukkan alamat email (email asal-asalan pun juga bisa), centang tanda "I agree to the Terms and Conditions."
4. Klik Submit

Kamis, 05 April 2012

Kaos Solo Asli

Kaos Solo, ya SAOS "Kaos Rasa Solo" merupakan brand kaos Solo yang mulai mendapatkan tempat. Jika di Jogja ada Dagadu, di Bali ada Joger, maka di Solo kini telah ada brand kaos Solo, yakni SAOS.

Ini terbukti dengan peliputan media masa yang kerap mengangkat SAOS "Kaos Rasa Solo" sebagai identitas kaos Solo. Tak hanya itu, walikota Solo juga pernah membeli dan membubuhkan tanda tangan di salah satu design yang beliau beli.

SAOS "Kaos Rasa Solo" bertekad untuk menancapkan brand bahwa kaos Solo adalah SAOS. Semoga...

Minggu, 11 Maret 2012

Jokowi

Saat diminta membubuhkan tanda tangan di atas kaos  SAOS bertema “Solo Bikin Kangen” Jokowi (panggilan popular Joko Widodo, Walikota Surakarta) beliau langsung spontan mengucapkan “Lah, ini kaos yang saya pakai tiap hari”. Tak heran jika beliau mengucapkan kalimat tersebut, karena Jokowi memang pernah membeli kaos SAOS dengan tema “Solo Bikin Kangen” di Night Market Ngarsopuro.

Kesaksian tersebut juga diungkapkan oleh wartawan Tribun Jogja, Didik. Dia tahu SAOS karena sopirnya Jokowi mengatakan, Bapak sering pakai kaos itu lho “Jogernya Solo…” yakni Kaos SAOS “Kaos Rasa Solo”.






Senin, 27 Februari 2012

Spesial order!

Lagi neh, spesial order bikin kaos komunitas tuk FLP (Forum Lingkar Pena) Bekasi. Organisasi penulis yang paling bejibun anggotanya se-Indonesia dan punya cabang diberbagai kota seluruh Indonesia lho.....

Selasa, 24 Januari 2012

Spesial seragam!


SAOS tak hanya menjual kaos secara retail lho. SAOS juga menerima order/pemesanan buat organisai/perusahan/lembaga yang ingin membuat seragam kaos yang berkarakter. Ya, kaos berkarakter. Inilah yang kan membedakan seragam buatan SAOS. So, Siapa lagi yang mau buat seragam kaos ke SAOS neh? Ditunggu pesanannya ya...

Jumat, 06 Januari 2012

Mobil ESEMKA


Solo makin moncer di seantero dunia, menggeliat bak naga yang baru bangun dari tidurnya. Dibawah besutan Joko Widodo, walikota Solo yang andap asor ini. Berbagai event budaya berkelas internasional di tahun 2011 berhasil digelar. Bahkan, di tahun 2012 ini, event kelas international bakal digeber, tak tanggung-tanggung, lebih dari 40 event.

Nah, yang paling menggebrak di awal tahun 2012 ini adalah Joko Widodo meluncurkan atau mengganti mobil dinasnya dengan mobil ESEMKA, mobil buatan anak SMK 2 Surakarta.

Jadi, Solo kini punya ikon baru, yakni mobil ESEMKA, dan tak kalah juga SAOS "Kaos Rasa Solo" yg makin menggaung.... 

100% Solo punya lho...